Inilah Manfaat Multimedia Pembelajaran yang Interaktif

Kecanggihan teknologi sudah membawa bidang multimedia menjadi sarana yang paling banyak digunakan untuk mempermudah segala aktivitas atau kegiatan. Mulai dari kegiatan belajar dan mengajar untuk membuat proses pembelajaran menjadi lebih menarik dan interaktif. Ini merupakan salah satu manfaat multimedia pembelajaran yang patut Anda ketahui.


Secara umum, banyak orang sudah menggunakan teknologi multimedia. Pemanfaatan perangkat elektronik tersebut diantaranya Komputer, laptop, Android atau Smartphone, proyektor dan masih banyak lagi yang lainnya. Media tersebut bisa dijadikan sebagai alat pengajaran yang tepat untuk membantu para siswa lebih memahami suatu materi yang diajarkan.

Untuk mengetahui secara lebih lengkap terkait manfaat multimedia dalam proses pembelajaran, yuk simak informasinya sebagai berikut.

1. Kualitas Belajar dapat ditingkatkan

Penggunaan multimedia dalam proses belajar tentu akan meningkatkan kualitas belajar. Bagaimana bisa? Bayangkan saja, dalam proses pembelajaran pastinya Anda membutuhkan media untuk memperjelas suatu penyajian materi dalam bentuk gambar, video, maupun audio. Nah, untuk itu multimedia yang digunakan dapat memenuhi kebutuhan tersebut sehingga suatu materi bisa disampaikan dengan baik dan mudah dipahami.

2. Jumlah Waktu belajar menjadi efesien

Dalam hal penggunaan waktu pemanfaatan multimedia bisa sangat singkat dan mudah. Hanya dengan teknologi di dalamnya dalam beberapa durasi video misalnya dapat mempercepat proses penyampaian materi dengan baik.  Penyajian dalam hal peristiwa atau benda yang kompleks dan rumit dapat menjadi satu konsep multimedia sehingga sang tenaga pengajar tidak akan perlu repot repot dalam penyampaian materi secara manual.

3. Media Hiburan

Dalam proses pembelajaran, media hiburan sangat diperlukan. Banyak orang tidak menyadari pentingnya rekreasi dalam proses belajar, padahal belajar akan lebih efektif jika diselingi dengan hiburan dengan demikian pikiran akan lebih segar. Nah, multimedia memiliki manfaat yang double komplit yakni sebagai media pembelajaran juga sebagai media hiburan.

Baca juga : Macam macam contoh multimedia dan fungsinya lengkap

4. Pengalaman belajar yang lebih bervariasi

Dalam proses belajar dan mengajar memang bukan hanya interaksi secara langsung dari guru dan murid. Dengan multimedia pengalaman belajar akan semakin berbeda dan beragam sehingga para siswa dan siswi tidak mungkin cepat bosan. Selain itu, dengan pengalaman belajar yang variatif tentu akan merangsang minat dan motivasi peserta didik untuk semakin rajin belajar.

5. Mengasah keterampilan tertentu

Penggunaan multimedia dapat menumbuhkan sikap atau keterampilan tertentu dalam teknologi yang diminati oleh para peserta didik. Sehingga mereka akan lebih mudah mempraktikkannya atau mengoperasikan media tertentu tersebut dengan baik. Apalagi sekarang pembelajaran praktik lebih efesien dibandingkan hanya penyampaian teori.

Uraian diatas adalah informasi singkat namun jelas yang memberitahu kita apa saja kelebihan yang bisa kita dapatkan dalam pemanfaatan multimedia khususnya dalam proses belajar. Pemanfaatannya untuk Guru maupun murid memang sangat membantu. Memang setiap media memiliki kelemahannya masing masing namun keunggulannya yang terutama bisa kita soroti. Semoga informasi ini bermanfaat.

0 Response to "Inilah Manfaat Multimedia Pembelajaran yang Interaktif"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel